Disdukcapil Kabupaten Tanah Datar Masuk Tiga Besar Tingkat Kabupaten/Kota Terbaik Tingkat Provinsi Sumatera Barat 2022

Editor : Meza g.n

PADANG, (JMG) – Dinas Dukcapil Kabupaten Tanah Datar berhasil mendapatkan Juara III Tingkat Kabupaten pada Penilaian Dinas Dukcapil Kab/Kota Terbaik Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2022.

Penyerahan piagam penghargaan dilaksanakan bersamaan dengan rangkaian acara pelaksanaan upacara penurunan bendera di Istana Gubernur Sumatera Barat yang dipimpin oleh Wakil Gubernur, Audi Joinaldi, selaku Inspektur Upacara.

Pada penilaian tahun ini, Dinas Dukcapil Kab. Tanah Datar memperoleh peringkat tiga besar tingkat Kabupaten bersama dengan Dinas Dukcapil Kab. Padang Pariaman sebagai peraih Juara I dan Dinas Dukcapil Kab. Pasaman Barat sebagai peraih Juara II. Sedangkan di Tingkat Kota, Dinas Dukcapil Kota Payakumbuh berhasil meraih peringkat Juara I, Dinas Dukcapil Kota Padang Panjang meraih peringkat II dan Dinas Dukcapil Kota Pariaman sebagai peraih peringkat III.

Wakil Gubernur, Audi dan Kepala Dinas Dukcapil Provinsi Sumatera Barat, Besri Rahmat berpesan kepada para pemenang untuk jangan berpuas diri dengan prestasi yang diraih tapi teruslah tingkatkan pelayanan kepada masyarakat, jangan berhenti berinovasi, selalu berkomitmen memberikan pelayanan yang membahagiakan masyarakat, semoga Dinas Dukcapil Kab/Kota Se Sumbar akan tetap menjadi role model pelayanan di tingkat nasional. (Boy)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.