Wisatawan Asal Jawa Tengah Yang Terseret Ombak Di Pantai Drini Saat Berfoto Akhirnya Ditemukan

Editor : Mas Pay

Gunungkidul ( JMG ),- Dua Wisatawan asal Jawa Tengah yang terseret ombak saat berfoto di Pantai Drini akhirnya di temukan semua dalam keadaan meninggal Dunia. Selasa ( 5/7).

Seperti diberitakan sebelumnya dua wisatawan asal Jawa Tengah Rini Astuti dan Fajar Budi Prakoso yang terseret ombak Pantai Drini Kalurahan Banjarejo, Tanjungsari pada hari minggu 03 Juli 2022 sekira pukul 17:00 WIB. saat melakukan foto di Pantai Drini.

Dan saat itu korban atas nama Rini berhasil di evakuasi dalam keadaan meninggal dunia sedang Fajar masih dalam proses pencarian.

Beny anggota SAR DIY saat di konfirmasi menjelaskan bahwa pada hari Selasa 5/7/2022 di lakukan operasi SAR gabungan Start pukul 05.00 WIB sampai pada pukul 17.00 wib dilakukan penyisiran dengan menggunakan 2 Kapal jungkung milik SAR Kapal dari Baron dan Drini. Juga dilakukan penyisiran dengan menggunakan jetsky dari Baron juga dilakukan penyisiran dan pemantauan dari darat/tebing di area tkp radius 2 Kilo meter ke arah barat dan timur bahkan dI Lakukan pantauan udara dengan menggunakan drone, jelas Beny.

Korban di temukan oleh warga yang sedang mencari keong laut di pantai krakal sekira pukul 20 15 wib.
Korban berada di pelataran batu karang tepatnya di depan pos SAR Krakal, imbuhnya.

Kondisi korban sudah meninggal dunia, posisi tengkurap tanpa busana. Dan melihat kejadian tersebut saksi/warga tersebut langsung melapor ke posko operasi SAR yang berada di pantai Drini.

Selanjutnya petugas SAR langsung menuju tkp penemuan untuk selanjutnya di evakuasi dan di bawa ke RSUD Wonosari. Jarak penemuan korban dari tkp tenggelam kurang lebih 3 km dan saat ini jenazah/korban berada di RSUD Wonosari, tambah Beny.

Adapun personil yang terlibat diantaranya dari Satlinmas Wilayah II, Pol AIRUD, TNI Al SATPOL PP DIY BASARNAS Ban-Ops Satlinmas DIY, SAR Umbulharjo, SAR Pantas, Save Rescue, SAR Code X dan juga dari Rapi. ( Harjo ).

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.