Tingkatkan Keamanan dan Jalin Sinergitas, Karutan Pekanbaru Sambangi Denpom I/3

Editor : Meza GN

PEKANBARU, (JMG) – Disela-sela kegiatannya, Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Pekanbaru M. Lukman didampingi Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (KPR), Mai Yudiansyah bersilaturahmi ke Detasemen Polisi Militer (Denpom) I/3 Pekanbaru, Kamis (10/2).

Kunjungan Karutan Pekanbaru disambut hangat oleh Komandan Denpom, Mayor CPM Irawan. Pertemuan berlangsung santai di ruang kerja Dandenpom.

M. Lukman mengatakan Rutan Pekanbaru terus berupaya meningkatkan sinergitas dengan berbagai pihak. Selama ini sinergitas antara Rutan dan TNI sudah sangat berjalan dengan baik dan saling membantu dalam menjaga keamanan dan ketertiban khususnya di lingkungan Rutan Kelas I Pekanbaru.

Mayor CPM Irawan mengatakan pihaknya siap membantu dan bersinergi terkait dengan Rutan Kelas I Pekanbaru, jika memang hal tersebut dibutuhkan dan diperlukan.

“Intinya kami siap bersinergi dengan pihak Rutan. Baik itu terkait pengamanan atau hal lainnya,” ujarnya.

Karutan mengucapakan terimakasih atas sambutan hangat dari Komandan Denpom I/3 beserta jajarannya.

Dirinya berharap, dengan adanya sinergitas dan silaturahmi antara Rutan dan dengan jajaran Komandan Denpom I/3, bisa memberikan dampak positif bagi kinerja kedua belah pihak.

“Sinergitas antar instansi pemerintah tentu perlu dilakukan. Semoga kedepannya kita bisa terus bersinergi dan saling memberikan dukungan guna terpeliharanya kondusifitas keamanan dan ketertiban baik dilingkungan dalam Rutan dan lingkungan sekitarnya,” harapnya. (*)

( Ocu Ad )

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.