Tim Minggu Kasih Polresta Pekanbaru Bersama Polsek Senapelan Sambang dan Tampung Aspirasi Jemaat GTDI

Editor : Ocu Azhar

PEKANBARU, ( Jejak Media Group/JMG ) – Berbagai upaya dilakukan Polresta Pekanbaru untuk menjemput aspirasi serta mendengarkan keluhan, saran dan kritik dari masyarakat untuk meningkatkan kinerja Polri lebih baik, tidak hanya melalui Jum’at Curhat namun juga melaksanakan agenda ” Minggu Kasih “.

Melalui ” Minggu Kasih Polresta Pekanbaru Bersama Polsek Senapelan ” Tim Minggu Kasih menyambangi jemaat Gereja Tuhan Di Indonesia (GTDI) Jalan Jati Gg.Damai kel. Kampung Baru kec. Senapelan kota Pekanbaru, Minggu (10/03/2024).

Turut hadir dalam kesempatan tersebut
Ketua pelaksana Minggu Kasih Polresta Pekanbaru Kabag Ren Polresta Pekanbaru Kompol Juniasti,S.H.M.H.,
Kapolsek Senapelan diwakili oleh Waka Polsek Senapelan AKP Retno Pujiastuti,
Tim Minggu Kasih Polresta Pekanbaru dan Personil Polsek Senapelan 10 orang serta Jemaat Gereja ± 50 Org.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika,SIK melalui Kapolsek Senapelan Kompol Noak. P. Aritonang yang diwakili Wakapolsek AKP Retno Pujiastuti menyampaikan, kami berharap dengan kehadiran dari TIM Minggu Kasih Polresta Pekanbaru dapat memberikan solusi dari permasalahan yg ada di tempat tinggal bapak/ibu sekalian dalam Kamtibnas.

Sementara itu Ketua pelaksana Minggu Kasih Polresta Pekanbaru Kompol Juniasti, SH.,MH menyampaikan terimakasih untuk semua jemaat GDTI, ini sebagai wujud membangun kerjasama kita dalam menjaga kamtibmas yang ada di wilayah Polresta Pekanbaru, dan hari ini kita kasih kesempatan untuk seluruh jemaat yang ingin bertanya atau konsultasi permasalahan yang pernah dialami atau kendala dikehidupan sehari-hari.

Dalam sesi tanya jawab beberapa warga menyampaikan mengenai pemilik usaha sembako yang dalam kegiatan operasional usaha tersebut membuat terganggu warga masyarakat dan mengenai pembuatan SIM terkait pembiayaan yang cukup mahal.

Mengenai hal tersebut, Tim Minggu Kasih Polresta Pekanbaru memberikan pemaparan agar bisa melakukan koordinasi kepada pihak Bhabinkamtibmas, Babinsa, RT,RW,Warga masyarakat, Toga, Tomas beserta pemuda untuk bisa berembuk dalam permasalahan tersebut sehingga ada jalan solusinya dalam menyelesaikan permasalah tersebut.

Kami dari pihak kepolisian khusus dari Sat Lantas sudah melakukan perbaikan dan mempermudah masyarakat dalam melakukan proses pembuatan SIM mengenai Administrasi, pelaksanaan praktek, serta pembiayaan pembuatan SIM dan kami berharap kepada masyarakat apabila masih adanya anggota kami yg masih melakukan pungutan liar dalam pembuatan SIM mohon kiranya agar bisa melaporkan ke pihak yg berwajib sehingga Polri bisa bekerja dengan baik baik dalam melayani masyarakat.

Giat selesai sekira pukul 13.00 Wib, selama giat berlangsung situasi aman kondusif.

( Az77 )

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.