Pupuk Kebersamaan bersama Dalam TMMD Kodim 0730/ Gunungkidul

Editor : Mas Pay

Gunungkidul (JMG) – Pupuk rasa manunggal kebersamaan dalam kegiatan TMMD Reguler ke 115 Kodim 0730/Gunungkidul yang bertempat di Kalurahan Kedungpoh, Nglipar. Sabtu ( 22/10/2022).

Hal ini nampak saat pengerjaan fisik proyek rabat Cor program TMMD di lokasi klayar , Kedungpoh, Nglipar.

Terlihat antara TNI, POLRI juga lapisan masyarakat dengan rasa gotong royong dan bahu membahu dalam menyelesaikan pengecoran jalan tersebut.

Selain kegiatan fisik juga ada kegiatan nonfisik dalam program TMMD Reguler kali ini. Dan untuk kegiatan non fisik berupa baksos kesehatan yang di fokuskan di Balai Kalurahan Kedungpoh.

Kali ini Serma Giyanto ( Bales Satgas TMMD ) bersama dengan PNS Caraka, mengobati pasien dan kebetulan pasien Ibu Lurah ( Ketua kader PKK Kedungpoh ) yang didampingi oleh Serda Wantri Babinsa Kalurahan Kedungpoh. Dalam hal ini pasien dengan keluhan infeksi di bagian jari kelingking.

Masyarakat sangat berterimakasih kasih sekali dengan adanya program TMMD Reguler ke 115 dari Kodim 0730/Gunungkidul, karena dengan adanya program TMMD masyarakat dapat fasilitas kesehatan gratis dan juga jalan jalan juga semakin baik.

Semoga dengan adanya kegiatan TMMD nantinya perekonomian masyarakat juga akan lebih maju. ( Mbah Pri )

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.