Polsek Bangkinang Kota Gelar Sosialisasi Penerimaan Polri Tahun 2023 di SMKN 1

Editor : Ocu Azhar

Kampar, (JMG) – Polsek Bangkinang Kota gelar sosialisasi penerimaan Polri Tahun 2023 di SMKN 1 Kecamatan Bangkinang Kota, kabupaten Kampar, Rabu, (30/11/22), pukul 09.30 WIB.

Sosialisasi ini langsung dipimpin oleh Kapolsek Bangkinang Kota, IPDA Benny Patar Tua Turnip, SH, MH didampingi Ps. Kanit Binmas Aipda Ahmad Irwan, S.Pdi, Ps. Kanit Provos Aipda Novandra, serta Babinkantibmas Kel Bangkinang dan Langgini, Bripka Suharso.

Kedatangan Kapolsek Bangkinang Kota, IPDA Benny Patar Tua Turnip, SH, MH dengan rombongan disambut langsung oleh Kepala SMKN 1 Kecamatan Bangkinang Kota diwakili oleh Guru bidang studi Aprinaldi, S.pdi.

Kapolres Kampar, AKBP. Didik Priyo Sambodo, SIK, melalui Kapolsek IPDA Benny Patar Tua Turnip, SH, MH mengatakan, sosialisasi yang kita berikan ini berupa informasi kepada para siswa SMKN 1 Bangkinang Kota tentang tata cara pendaftaran masuk menjadi anggota Polri.

“Polres Kampar akan membuat program Binlat secara gratis menjelang pendaftaran Polri,” jelas Turnip.

Kegiatan Sosialisasi berakhir sekitar Pukul 11:30 WIB. Selama kegiatan berlangsung Situasi dalam Keadaan aman dan kondusif.

Reporter : Azhar

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.