Pesantren Bahrul Uluum Al-Kamal Terima Al-Qur’an Dari PT Askrindo Cabang Kisaran

Editor : De Ola

Kisaran, (JMG) – Pondok Pesantren Bahrul Uluum Al-Kamal, Jalan Lobak ll Lingkungan lV Kelurahan Siumbut umbut Kecamatan Kisaran Timur Kabupaten Asahan, pada Rabu (06/09/2023), menerima kunjungan silaturrahmi PT Askrindo Cabang Kisaran sekaligus melakukan kegiatan berbagi Al-Qur’an ( wakaf Al-Quran) ke Pondok Pesantren tersebut.

Pada kunjungan tersebut, Direktur Pesantren Bahrul Uluum Al-Kamal Ustadz Riko Permata dan Pemimpin Cabang PT Askrindo Cabang Kisaran Dianto Anugraha bersama tim melakukan ibadah Sholat Dzuhur berjamaah di Masjid yang berada dilokasi Pesantren.

Usai melakukan ibadah sholat, Pemimpin Cabang PT Askrindo Cabang Kisaran membagikan Al-Quran kepada para santri- santri yang ada di pesantren Bahrul Uluum Al-Kamal.

“Semoga berkah untuk keluarga besar PT Askrindo Cabang Kisaran dan bermanfaat bagi pesantren Bahrul Uluum Al-kamal”, ujar Pimpinan Cabang Askrindo Cabang Kisaran.

Ditempat yang sama, Direktur Pesantren Bahrul Uluum Al-Kamal mengatakan bahwa bantuan Al-Quran yang diberikan PT Askrindo Cabang Kisaran ini akan semakin memperdalam dan memperbanyak hafalan Al-Qur’an bagi santri-santri di Pesantren Bahrul Uluum Al-Kamal. Selanjutnya Direktur mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada PT Askrindo Cabang Kisaran.

“Mudah mudahan apa yang di wakafkan ini berupa Al-Qur’an yang dapat membantu untuk memperlancar membaca Al-Qur’an pada santri santri kami dan menjadi amal jariyah bagi PT Askrindo Kisaran serta kedepannya PT Askrindo jaya dan sukses selalu, Amiin yaa Rabb”. Tutupnya.
(Thd)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.