Ada Apa Dengan Wisata Kopi Lepen Pengging Boyolali ???

Editor : Mas pay

Boyolali (JMG) – Boyolali merupakan kabupaten di Jawa Tengah yang mempesona alam yang menawan. Selain itu, Boyolali juga memiliki banyak wisata kuliner berupa tempat-tempat nongkrong yang sejuk yang disuguhi air yang jernih dan dingin, Kuliner mengulas tempat nongkrong di Boyolali yang menarik untuk dikunjungi.

Salah satunya yaitu Kopi Lepen Pengging, sebuah tempat nongkrong istimewa yang cocok buat quality time bersama teman, kerabat dan keluarga tercinta. Kopi Lepen Pengging merupakan salah satu obyek wisata kuliner baru di Kecamatan Banyudono kabupaten Boyolali yang sedang viral diperbincangkan banyak orang. 

Wisata Kopi Lepen Pengging akan menjadi salah satu tempat nongkrong yang hits di Boyolali oleh kalangan para remaja. Bagi yang suka nongkrong terutama anak-anak muda penggemar nongkrong maupun penikmat kopi, maka Kopi Lepen Pengging ini bisa dijadikan destinasi utama yang asyik untuk dikunjungi. 

Yang membuat menarik pengunjung Kopi Lepen Pengging Boyolali yakni tempatnya yang unik jarang ditemukan di kota Boyolali. Tempat ini dibangun di pinggiran Sungai di daerah desa Bendan, Banyudono dengan desain yang unik. Kalian bisa menikmati kulineran sembari bermain air, sebab kalian akan menempati tempat duduk di atas sungai yang jernih. (Dwi Nurbiyanto)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.