Wali Nagari Sialang Gaung Ariyes Gunawan Ajak Warga Untuk Taat Pajak

Editor : De Ola

Dharmasraya (JMG)– Meski baru seumur jagung Nahkodai Nagari Sialang Gaung, Ariyes Gunawan himbau masyarakat untuk tetap bekerjasama dalam pencapaian target pembayaran pajak bumi dan bangunan (PBB) di Nagari Sialang Gaung.

Walau belum terlalu maksimal untuk pencapaian target saat ini, harapan seluruh warga agar faham dan taat akan pajaknya Sadar akan pajak merupakan bentuk peran serta tidak langsung kita sebagai warga negara yang baik dalam membangun suatu bangsa dan negara.

“Sudah sewajarnya Kewajiban kita sebagai warga negara yang baik untuk taat akan pajak, dimulai dari diri kita sendiri untuk membangun negri ini,” kata ariyes Gunawan kepada media ini Rabu, 18/01 2023.

Ariyes menjelaskan, menurut Pasal 33 ayat (3) UUD 1945, bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat.

Dengan demikian, mereka yang memperoleh manfaat dari sesuatu yang berada di bawah penguasaan negara adalah wajar jika menyerahkan sebagian dari manfaat itu kepada negara, yang pada akhirnya akan dikembalikan kepada rakyat melalui pelaksanaan pembangunan”intinya dari kita untuk kita, kalau bukan kita siapa lagi dari mana dana pemerintah mau membangun daerah kalau bukan dari pajak yang kita bayar,” tuturnya.‎

Menurutnya, sejatinya apabila masyarakat rutin membayar pajak pembangunan, sarana umum seperti jalan, jembatan, sekolah dan lainnya lebih mudah terealisasi. Maka dari itu, dengan rutin membayar pajak dapat membuat masyarakat merasa bahagia, karena semua kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi.

“Banyak yang akan kita bangun di Nagari ini, tentu perlu suntikan anggaran yang cukup besar seperti dari APBD atau APBN, insya allah jika kita kompak sama-sama maka tidak ada yang tidak bisa,” tutupnya.

(D)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.