Kepala Museum Pusat TNI AU Dirgantara Terima Kunjungan Keluarga Besar R. Ahmad Imanullah

Editor : Mas pay

Yogyakarta ( JMG ) – Kepala Museum Pusat TNI AU Dirgantara Kolonel Sus Yuto Nugroho menerima kunjungan Keluarga R. Ahmad Imanullah. R. Ahmad Imanullah sendiri merupakan alumni Akademi Angkatan Udara tahun 1986 yang gugur saat menjalankan tugas sebagai instruktur penerbang di Pangkalan Udara Adisutjipto, pada tanggal 29 Februari 1998.

“Untuk mengenang jasa dan pengorbanan R. Ahmad Imanullah, namanya diabadikan untuk nama Museum Engine,” terang Kolonel Sus Yuto Nugroho Senin (6/3).

Kolonel Sus Yuto Nugroho menejelaskan, Museum Engine R. Ahmad Imanullah berada di sisi timur Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala.

“Di Museum Engine disimpan berbagai jenis mesin pesawat terbang, baik pesawat tempur, pesawat angkut maupun mesin pesawat helikopter,” terang Kolonel Sus Yuto Nugroho.

Museum R. Ahmad Imanullah, lanjut Kolonel Sus Yuto Nugroho, diresmikan oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto pada tanggal 24 April 2018 dan didedikasikan oleh alumni AAU ’86 kepada generasi penerus sebagai sarana edukasi dan menumbuhkan semangat perjuangan seperti yang telah diteladankan oleh para pendahulu TNI Angkatan Udara.

Mewakili Keluarga Besar R. Ahmad Imanullah, Yuyun Murniati mengucapkan terima kasih karena telah diterima dan didampingi saat mengunjungi Museum Engine R. Ahmad Imanullah.

Yuyun Murniati menambahkan Iman merupakan anak keenam dari sembilan bersaudara. Kunjungannya ke Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala menurutnya selain untuk mengenang R. Ahmad Imamullah, juga untuk melihat koleksi-koleksi yang dipamerkan di Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala khususnya Museum Engine. ( Hari S )

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.