Wakil Bupati Solok Selatan Kunjungi Masjid Al Muslimin Sungai Cangkar, Ini Harapan Masyarakat

Editor : Meza g.n

Muara Labuh, (JMG) – Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, malam kelima ramadhan, Tim Safari Ramadhan, yang dipimpin Wakil Bupati H Yulian Efi mengunjungi Masjid Al Muslimin Sungai Cangkar Nagari Pasir Talang Barat Kecamatan Sungai Pagu, Rabu (06/04/2022).

Dalam kunjungan kali ini hendaknya berdampak bagi masyarakat, tutur Wakil Bupati H Yulian Efi dalam sambutannya di depan masyarakat, jemaah masjid Al Muslimin Sungai Cangkar.

Seperti penyampaian Ketua Pengurus Masjid, Ofbendri, S.Pd.I, mengatakan saat ini pembangunan Masjid Al Muslimin telah mencapai 40 persen.

Untuk melanjutkan pembangunam masjid, masih mengharapkan bantuan dan dukungan dari Pemerintah Solok Selatan, ucapnya.

Dalam kunjungan ini, Pemkab memberikan bantuan hibah sebesar 20 juta rupiah dan 10 Al Quran, diserahkan langsung oleh Wakil Bupati H Yulian Efi.

Semoga bantuan Pemkab dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh pengurus masjid.

“Jikok lah rancak, lah gadang musajik, jan sampai langang pulo”, pungkas Wabup ketika mengakhiri sambutannya.

Turut mendampingi Wabup dalam kunjungan ramadhan ke Sungai Cangkar, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Forkopimda dan masyarakat. (Helfi yulinda)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.