Pesan Kapolda DIY Ke Jajaran Polresta Yogyakarta

Editor : Supani

Yogyakarta (JMG) – Melanjutkan kunjungan kerjanya ke satuan kerja dan satuan wilayah di lingkungan Polda DIY, Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H. didampingi para Pejabat Utama Polda DIY mengunjungi Polresta Yogyakarta pada Senin (21/11/2022).

Kunjungan Kapolda di Polresta Yogyakarta diterima Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Idham Mahdi, S.I.K., M.A.P. beserta para Pejabat Utama Polresta Yogyakarta.

Dalam arahannya, Kapolda menyampaikan bahwa pekerjaan Polri ini harus saling bersinergi mulai dari satuan kerja hingga antar Polsek di wilayah Polresta Yogyakarta.

“Kedepan ikuti sesuai dengan aturan yang telah ditentukan. Membagi tugas antara Polsek dan Polres mana yang akan dikerjakan pada masing-masing”, tutur Kapolda.

Kapolda juga menekankan agar mengantisipasi kejahatan jalanan dengan mengedepankan upaya preemtif dan preventif serta penegakkan hukum.

Diakhir arahannya Kapolda berpesan untuk memanajemen waktu dan pembagian tugas dalam pekerjaan agar setiap penyelesaian masalah mampu diselesaikan dengan cepat dan tuntas.

“Tumbuhkan rasa ikhlas pada setiap diri anggota dalam melaksanakan tugas melayani masyarakat sehingga terwujudnya rasa aman dan nyaman di lingkungan masyarakat”, pungkas Kapolda. ( Sumardiyono )

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.