Pekan Olahraga Catur Mitra Gojek Semarang

Editor : Widiyo Prakoso

Semarang (JMG) – Gojek adalah aplikasi ojek online yang sudah tidak asing ditelinga masyarakat Indonesia. Pemilik Gojek pun sekarang menjadi Menteri Pendidikan di era kepemimpinan Jokowi. Demi menjaga kesolidan dan kekompakan, Kantor Gojek Semarang yang beralamat di Jl. Jendral Sudirman No. 320A Semarang Barat mengadakan kegiatan Pekan Olahraga Catur. Dengan susunan kepengurusan Bima (Tournament Director), Ardan Ardianto S.Pd, WD (Chief Arbiter), dan Ahmad Jalaluddin Karim S.Pd, NA, PNP – Jundan Pratama S.Pd (Arbiter). Kegiatan sendiri dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan 14.00 WIB pada Selasa (13/12/22).

Pekan olahraga mitra Gojek Semarang sendiri melakukan penjaringan dari ratusan pendaftar, namun hanya 40 orang yang diundang untuk mengikuti kegiatan setelah lulus seleksi. Pendaftar pun meliputi daerah Semarang, Ungaran, Demak, Kudus, Kendal dan Salatiga. Penyisihan dilaksanakan dengan sistem gugur, waktu pertandingan dibatasi 15 menit demi menghemat waktu. Peserta pun tidak dipungut biaya sama sekali alias gratis.

Budi Mulyanto, mitra Gojek yang bergabung sejak tahun 2015 juga mengikuti pendaftaran dan seleksi. Di hari Selasa (13/12/22) ini juga mendapat kesempatan mengikuti olahraga catur mitra Gojek Semarang.

“Alhamdulillah, saya lolos seleksi sehingga saya bisa mengikuti turnamen Gojek di pagi ini, iseng-iseng berhadiah. Kali aja hari ini hari baik saya,” jelas Budi kepada awak media Jejak77.com.

Dari peserta yang mengikuti kegiatan ini, mendapatkan fasilitas minuman kopi, teh, air mineral, makan siang serta makanan ringan sebari menunggu lawan yang belum menyelesaikan pertandingannya.

“Fasilitas yang kami terima sangatlah luar biasa. Kami bisa ngopi-ngopi, ada juga yang ngeteh. Namun ada juga rekan-rekan kami yang hanya minum air mineral karena demi menjaga kesehatan. Disamping itu, kita juga mendapat makan siang. Disamping itu, sembari menunggu lawan yang belum menyelesaikan pertandingan, kita mendapat makanan ringan”, tambah Budi yang memiliki dua anak ini.

Kegiatan berakhir pada pukul 14.00 WIB, dan didapati 35 peringkat. Dimana peringkat pertama (1) didapat Faridhi dan peringkat ke dua (2) didapat Kasminto. Sedang narasumber kita mendapat peringkat ke delapan belas (18). 

“Lebih baik mencoba daripada tidak sama sekali, dengan demikian saya bisa melihat kemampuan saya sampai mana. Kegiatan seperti ini kami dukung dan kami akan tunggu turnamen yang akan datang. Sebagai latihan kami adalah sembari menunggu orderan, kita di pangkalan mengisi dengan bermain catur. Terimakasih Gojek, yang telah 7 tahun menjadi penghasilan tambahan dan bahkan menjadi penghasilan inti kami. Kami pun mendapatkan fasilitas yang luar biasa, mulai dari sembako akibat dampak BBM naik dan sebagainya. Gojek sangat membantu saya yang menguliahkan anak pertama dan menyekolahkan anak kedua saya di Sekolah Menengah Pertama (SMP). Gojek Semarang jaya selalu dan selalu diterima dihati masyarakat Indonesia pada umumnya dan masyarakat Semarang khususnya”, pungkas Budi. (Sapto Haryono)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.