Mahasiswa STISIP -IB Padang Gelar Bazar Kewirausahaan

Editor : Meza GN

PADANG, (JMG) – Guna Menggali Inovasi Potensi dan Kreativitas Mahasiswa, Kampus Stisip imam Bonjo Padang Menggelar Bazar kreatif di halaman kampus selasa ( 25/01/2022).

Ketua Stisip IB, Drs Wahyu Pramono,M.Si. Saat membuka acara dalam sambutannya kegiatan ini diharapkan bisa menjadi nilai tambah buat para mahasiswa agar terus berkarya karena di era modern ini tuntutan untuk mengenal digitalisasi sangat penting karena ini akan menunjang kreativitas.

Sejumlah makanan siap saji dengan kemasan mewah disiapkan di sejumlah stand yang ada di bazar kreatifitas kewirausahaan mahasiswa Stisip IB seperti kerajinan tangan, Two mart , cilok stand dan berbagai jenis makanan dan minuman lainnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan Kota Padang Andree Algamar dalam sambutannya mengapresiasi atas kegiatan bazaar yang digelar di lingkungan kampus. Dijelaskan Andree, untuk memulai dan membuka kegiatan bazaar ini tidaklah mudah.

“Kami sangat salut dikalangan kampus mengadakan kegiatan seperti ini. Kalau bisa tahun depan kegiatan yang sama masih berlanjut. Dan jangan lupa ajak-ajak juga kami dari Dinas Perdagangan,” ucap Andree Algamar

Hadir dalam kegiatan pembukaan, Bazar kewirausahaan tersebut ketua yayasan Drs. Adi Irwan Azhari, ketua Stisip -IB Drs. Wahyu Pramono M.Si. Sekretaris Stisip- IB Yohanis S.Sos, M. Pd.. kepala dinas perdagangan Andre Harmadi Algamar., SSTP.,M.Si.,M.han.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.