Kapolres Purbalingga Gelar Jumat Curhat Bersama Jamaah Masjid Baiturrahman Desa Panican

Editor : Mas pay

Purbalingga (JMG) – Polres Purbalingga kembali melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama masyarakat, Jumat (3/2/2023) siang. Kegiatan kali ini, dilaksanakan bersama jamaah Masjid Baiturrahman Desa Panican, Kecamatan Kemangkon, Kabupaten Purbalingga.

Kegiatan dipimpin oleh Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan, yang hadir bersama sejumlah kabag dan kasat. Hadir juga Forkopincam Kemangkon, perangkat desa dan puluhan peserta Jumat Curhat dari jamaah Masjid Baiturrahman.

Dalam kegiatan sejumlah pertanyaan disampaikan jamaah masjid kepada Kapolres Purbalingga. Salah satunya disampaikan oleh Solikhin selaku Takmir Masjid Baiturrahman. Hal yang disampaikan yaitu adanya informasi tentang penjual miras dan peredaran narkoba di wilayah Kecamatan Kemangkon.

“Peredaran miras dan Narkoba menimbulkan kekhawatiran warga akan menyebabkan dampak negatif,” kata Solikhin.

Kapolres menjawab terkait informasi adanya penjualan miras dan narkoba akan langsung ditindaklanjuti oleh pihak kepolisian. “Akan kami lakukan pengecekan informasi tersebut, dan apabila ditemukan akan dilakukan tindakan sesuai hukum yang berlaku,” ucapnya.

Jamaah lain bernama Ngatourrokhman menanyakan tentang apakah sudah diperbolehkan mengajukan ijin keramaian dan bagaimana cara pengurusannya. Selain itu, ditanyakan tentang isu penculikan anak apakah benar terjadi di Purbalingga.

Terkait pertanyaan tersebut, Kapolres menjawab bahwa setelah pandemi reda, kegiatan keramaian sudah diperbolehkan. Untuk pengurusannya bisa langsung datang ke polsek maupun polres sesuai dengan jenis dan skala kegiatannya.

“Sedangkan terkait isu penculikan anak, setelah dilakukan pengecekan oleh pihak kepolisian ternyata tidak benar. Jadi berita tersebut adalah hoaks,” kata Kapolres.

Kegiatan Jumat Curhat mendapatkan apresiasi dari tokoh masyarakat. Salah satunya Ketua KUA Kecamatan Kemangkon, Agus Musalim yang mengatakan kegiatan ini merupakan hal positif untuk mendekatkan kepolisian dengan masyarakat.

“Dengan kegiatan ini akan lebih cepat masyarakat menyampaikan keluhan atau memberikan masukan kepada pihak kepolisian. Harapannya pelayanan kepolisian bisa lebih maksimal,” ucapnya.

( Arif77 )

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.