Dandim 0732/Sleman Tutup TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2022

Editor : Mas pay

Sleman ( JMG ) – Komandan Kodim 0732/Sleman Letkol Arm Danny Arianto Pardamean Girsang,S.Sos.,M.Han sebagai Inspektur Upacara dalam acara penutupan Program TMMD Sengkuyung Tahap III T.A 2022 di Lapangan Kalurahan Sendangadi, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman,Rabu (9/10/2022).

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut AKBP. Achmad Imam Rifai, S.H.,S.I.K.,M.PICT.,M.ISS (Kapolresta Sleman), Lektkol Arm Danny Arianto Pardamean Girsang, S.Sos., M.Han. (Dandim 0732/Sleman), Mayor Arm. Ronang. Sasiarto (Kasdim 0732/Sleman), Kompol Andhies F Utomo, S.T, S.I.K. (Kapolsek Mlati), Jazim Sumirat S.H., M.Si (Staf Ahli Bupati bidang pemerintahan dan hukum), Sigit Heru Utomo, S.H. (Sekretaris dinas Sosial), Triskie Narendra, S.H., M.H. (Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus), Suryono (Anggota DPRD Kab. Sleman Fraksi Golkar), Lettu Inf. Mustain (Pasilog Yonmek 403/WP), Para Pasi dan Danramil Jajaran Kodim 0732/Sleman, Forkopimda Kabupaten Sleman dan Bapak Sugengno (Lurah Sendangadi).

Pada upacara penutupan TMMD tersebut, Dandim 0732/Sleman Letkol Arm Danny Arianto Pardamean Girsang,S.Sos.,M.Han yang bertindak sebagai inspektur upacara membacakan amanat Pangdam IV/Diponegoro Mayor Jendral TNI Widi Prasetijono yaitu Sebagai insan yang bertakwa, pertama-tama marilah kita senantiasa memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan rahmat dan ridho-Nya, kita masih diberikan kekuatan dan kesehatan, sehingga dapat hadir pada upacara penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 tahun 2022 di masing-masing wilayah.

Berkaitan dengan itu, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada semua pihak, diantaranya para anggota TNI-Polri, Pemerintah Daerah dan segenap komponen masyarakat yang selama satu bulan, sejak tanggal 11 Oktober sampai dengan 9 November 2022, saling bahu-membahu bersama-sama menyelesaikan program TMMD

Pada tahun 2022 ini, Kodam IV/Diponegoro menggelar program TMMD Reguler ke-115 secara tersebar di Kabupaten Cilacap, Gunungkidul, Jepara, dan Kota Semarang. Saya bangga, berkat kerja sama dan kerja keras para anggota TNI-Polri, Pemda dan masyarakat, sasaran fisik TMMD berupa pembangunan/rehab infrastruktur berupa jalan, jembatan, saluran irigasi, renovasi rumah ibadah, sekolah, rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni serta pembangunan sarana sanitasi warga dapat terselesaikan.

Selain itu, sasaran non fisik berupa sosialisasi terhadap Stunting, pembekalan terhadap Posyandu dan Posbindu Penyakit Tidak Menular (PTM), penyuluhan Bela Negara, bahaya Narkoba, pertanian, peternakan, kesehatan dan lain-lain, juga dapat dilaksanakan dengan baik sesuai rencana.

Kegiatan TMMD ini merupakan wujud kepedulian Kodam IV/Diponegoro terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat guna mewujudkan Indonesia yang kuat, sesuai dengan tema TMMD ke-115 TA 2022 yaitu “TMMD Dedikasi Terbaik Membangun NKRI”.

Seperti diketahui TMMD Sengkuyung III Kodim 0732/Sleman kali ini telah menyelesaikan Sasaran Fisik berupa Pembuatan talud Panjang 240 M, Tinggi 2 M, lebar atas 30 CM, Pembuatan talud Panjang 240 M, Tinggi 1 M, lebar atas 30 CM, Pembuatan badan jalan Panjang 240 M, Lebar 5 M, Pembuatan Pos Kamling ukuran 3 M X 3 M dan Sasaran Non fisik berupa Penyuluhan Stunting, Penyuluhan Wasbang dan Belanegara, Penyuluhan Napza, Penyuluhan dan pencegahan kejahatan jalanan.

Setelah upacara dilanjutkan dengan kegiatan pengecekan dan peresmian jalan, Pos Kamling dan acara pemotongan pita sebagai tanda diresmikannya jalan serta penanaman pohon.( Agung )

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.