Camat Ikrar Pahlepi Membuka Secara Resmi Sekaligus Mengikuti kegiatan Sosialisasi Pembinaan dan Pembentukan Nagari Sadar Hukum

Editor : Meza

Tanah Datar (JMG) Camat Rambatan Bapak Ikrar Pahlepi, S.STP pagi ini Kamis 18/08 membuka secara resmi sekaligus mengikuti kegiatan sosialisasi Pembinaan dan Pembentukan Nagari Sadar Hukum yang digelar oleh Pemerintah Nagari Balimbiang.

Hadir menyampaikan materi sosialisasi tersebut Bapak Wilfiandri, SH dari Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Datar di hadapan belasan peserta yang terdiri dari jajaran BPRN, KAN dan Kelompok Sadar Hukum Nagari Balimbiang. Di samping itu tampak pula kehadiran dari Forkopimcam, KUA, Pendamping Desa beserta Jajaran Pemerintah Nagari Balimbiang.

Kegiatan sosialisasi dan pembinaan ini dimaksudkan agar seluruh peserta memahami dan dapat mengimplementasikan dengan penuh kesadaran hak-hak dan kewajibannya di hadapan hukum dan pemerintahan untuk kemudian menjadi garda terdepan dalam edukasi hukum terhadap publik dalam nagari.

Edukasi berkesinambungan tersebut ditujukan demi terwujudnya masyarakat yang memiliki kesadaran hukum yang baik. Dalam hal ini setiap persoalan hukum tidak melulu harus diselesaikan di meja pengadilan.

Di samping itu, masyarakat yang memiliki kesadaran tinggi dalam hukum akan menjadi pemicu terciptanya kondusifitas iklim kantrantibmas di tengah masyarakat serta akan menjadi salah satu indikator terciptanya harmonisasi antar masyarakat itu sendiri.(Boy)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.