Ahmad Jorong Panti Mendapat Bantuan Kursi Roda Dari Dinas Sosial Kabupaten Tanah Datar

Editor : Meza GN

TANAH DATAR, (JMG) -Pemerintah Kabupaten Tanah Datar melalui Dinas Sosial menyalurkan bantuan berupa kursi roda kepada satu orang penyandang penyakit Stroke Warga Jorong Panti pada Senin (24/1/2022). Bantuan tersebut merupakan tindak lanjut dari Bantuan yang tidak direncanakan yang salah satunya mengakomodir para penyandang disabilitas.

Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kabupaten Tanah Datar yang di wakili sekretaris Dinas Sosial Afrizon menjelaskan, bahwa bantuan ini gunanya untuk membantu warga yang sangat membutuhkan sesuai dengan Fungsinya agar dapat di gunakan untuk meringankan aktifitasnya terutama untuk diri sendiri dengan kegiatan yang positif.

Untuk menunjang aktivitas dari penyandang penyakit stroke ini kita beri bantuan sesuai dengan kedisabilitasanya. Perlu diingat bahwa penyandang disabilitas/stroke memiliki hak dan kewajiban yang sama dengan masyarakat yang memiliki fisik normal dan berhak untuk mendapat perhatian”, ungkap Afrizon.

Afrizon menambahkan, bahwa penyaluran kursi roda ini diberikan Dinas Sosial Kabupaten Tanah Datar sebelumnya mendapatkan data dari pendamping penyandang disabilitas dan Tim Reaksi Cepat (TRC) yang berada di setiap Nagari mereka yang merespon kasus di setiap wilayah jika terdapat warga yang memang memerlukan bantuan.

Proses pengajuan bantuan sosial bisa dilakukan dengan pembuatan proposal yang disetujui oleh Nagari dan ditujukan kepada instansi apabila proposal disetujui maka Dinas Sosial akan bergerak dalam penyaluran bansos. Jika warga kesulitan datang ke Nagari bisa menghubungi relawan dari dinas sosial yaitu TRC, di masing-masing Nagari setempat”, tutur Afrizon.

Pemberian bantuan kursi roda ini disambut baik oleh masyarakat Tanah Datar Salah satunya Ahmad warga Jorong Panti Nagari Rambatan yang setiap harinya hanya terbaring di rumah lebih dari dua puluh tahun.

Sementara itu Ria Susanti anak dari Ahmad yang menerima bantuan kursi roda dari dinas sosial menyampaikan banyak banyak Terima kasih atas bantuan kursi roda yang di berikan dari dinas sosial.

Ria juga menyampaikan ucapan Terima kasih kepada dukcapil Tanah Datar yang sudah berkenan untuk melakukan perekaman eKTP kerumah.

Dan tidak lupa juga untuk menyampaikan ribuan terima kasih kepada instansi yang terkait yang telah terlibat membantu mendapatkan fasilitas kursi roda yang selama ini kami harapkan.

Sudah dua puluh tahun bapak kami terbaring di rumah yang selama ini terbentur dalam segi data sekali lagi kami dari keluarga ahmad semoga pihak yang telah ikut membantu semoga selalu di kasih kesehatan tutupnya.

(boy)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.